Jumat, 25 Januari 2008

OUTBOND EAC

OUTBOND EAC
Jatisari Stargazzing Center (JSC), 9 – 10 Februari 2008




I. Pendahuluan

I.1. Latar Belakang

EAC merupakan singkatan dari Elektro Astro Club, adalah sebuah kelompok belajar beranggotakan mahasiswa Teknik Elektro Universitas Lampung dan siswa-siswi sekolah di Bandar lampung yang memiliki hobi astronomi. EAC didirikan pada tanggal 23 September 2007. EAC bertujuan: bersama HIMATRO (Himpunan Mahasiswa Teknik Elektro) UNILA membantu jurusan Teknik Elektro dalam mengembangkan sumber daya manusia mahasiswa Teknik Elektro dengan cara memberikan asupan ilmu Astronomi sebagai ilmu tambahan di lingkungan Teknik Elektro UNILA. Selain itu, EAC memiliki visi kedepan yaitu: menjadikan EAC sebagai cikal bakal terbentuknya LAC (Lampung Astro Club).

EAC memiliki Motto : “Belajar Dari Bintang”, maksud dari motto tersebut adalah setiap anggota EAC harus mengetahui hakikat sebuah bintang, yaitu dapat memancarkan cahaya sendiri, dan memberikan cahaya tersebut secara tulus dan ikhlas kepada planet-planetnya tanpa mengharapkan imbalan sedikitpun, setelah para anggota EAC mengetahui hakikat bintang, maka setiap anggota EAC harus memiliki sifat seperti bintang, yaitu memiliki sifat tulus dan ikhlas dan diaplikasikan pada setiap kegiatan sehari-hari.


Pada awal pembentukannya, EAC hanya beranggotakan mahasiswa Teknik Elektro saja. Seiring perkembangannya, ternyata banyak mahasiswa dari jurusan lain dan siswa dari sekolah-sekolah di Bandar Lampung yang memilki hobi Astronomi, mereka berkeinginan menjadi anggota EAC. Setelah dilakukan rapat kepengurusan, menghasilkan kesepakatan bahwa mereka dapat menjadi anggota EAC, namun tidak dapat masuk dalam kepengurusan EAC. Pada saat ini anggota EAC berjumlah 70 orang.

Keanggotaan EAC yang berasal dari berbagai kalangan tersebut, mengakibatkan ada beberapa anggota yang tidak bisa hadir dalam setiap pertemuan EAC yang diadakan di gedung H fakultas Teknik UNILA, sehingga para anggota ada yang belum mengenal satu dengan yang lainnya. Oleh karena itu, EAC akan mengadakan kegiatan Outbond pada tanggal 9 – 10 Februari 2008, bertempat di Jatisari Stargazzing Center (JSC) yang terletak di Dusun V Jatisari, Desa Jatimulyo, Kecamatan Jati Agung, Lampung Selatan.

I.2. Tujuan
Yang menjadi tujuan diadakannya Outbond EAC adalah:
1. Menjadikan outbond EAC sebagai tempat bertemunya para anggota EAC dari berbagai kalangan.
2. Menjadikan Ourbond EAC sebagai tempat pengaplikasian ilmu-ilmu astronomi yang sudah didapatkan dalam perkuliahan EAC.
3. Menjadikan Outbond EAC sebagai tempat membentuk kader-kader EAC yang dapat memajukan EAC.
4. Menjadikan Outbond EAC sebagai tempat untuk Refreshing anggota EAC.

Tidak ada komentar: